Buka Dealer Flagship di Indonesia, Diam-Diam Royal Enfield Boyong Himalayan Baru

Riyandy Aristyo
Tanpa seremonial, Royal Enfield Indonesia menghadirkan Himalayan dengan varian warna baru dan membuka dealer flaghship pertama di Indonesia. (Foto: Royal Enfield)

JAKARTA, iNews.id - Tanpa seremonial, Royal Enfield Indonesia menghadirkan Himalayan dengan varian warna baru. Total, Royal Enfield Himalayan memiliki enam warna dan salah satunya biru

"Kami telah meluncurkan warna baru bagi Royal Enfield Himalayan. Berspesifikasi Euro IV, motor ini tersedia dalam warna Snow, Granite, Gravel Grey, Sleet, Rock Red dan Lake Blue," kata Country Manager Royal Enfield Indonesia, Irvino Edwardly, dalam keterangan resminya, baru-baru ini.

Pabrikan motor Inggris ini juga mengenalkan dealer flaship di kawasan Pondok Indah, Jakarta Selatan. "Dengan store baru ini, kami yakin Royal Enfield semakin dekat dengan para pelanggan dan komunitas kami," ujarnya.

Dealer baru Royal Enfield ini melayani penjualan, servis dan suku cadang. Tidak hanya melihat line-up lengkap motor Royal Enfield, pengunjung juga dapat membeli beragam apparel dan aksesoris asli pabrikan.

"Dengan rencana pertumbuhan yang ambisius, dalam enam bulan ke depan kami akan meluncurkan beberapa store lagi di kota-kota utama di Indonesia. Ini akan membantu mendekatkan kami dengan para penggemar motor di Indonesia yang berada di berbagai lokasi di negara ini," ujar Head APAC Business Markets Royal Enfield, Vimal Sumbly.

Sebagai informasi, motor seharga Rp101 jutaan ini dibekali dengan mesin 1-silinder berkapasitas 410 cc, SOHC, 4-percepatan dan berpendingin udara. Mesin ini sanggup memuntahkan tenaga sebesar 24,5 hp pada 6.500 rpm dengan torsi 36 Nm pada 4.250 rpm.

Editor : Dani M Dahwilani
Artikel Terkait
Nasional
6 bulan lalu

Royal Enfield Sitaan Beda dengan yang Biasa Dipakai Ridwan Kamil, Ini Kata KPK

Nasional
6 bulan lalu

Terungkap! Motor Royal Enfield Ridwan Kamil yang Disita KPK Tak Masuk LHKPN

Nasional
6 bulan lalu

Penampakan Motor Royal Enfield Milik Ridwan Kamil yang Sudah Dipindah ke Rupbasan KPK

Nasional
7 bulan lalu

KPK Pindahkan Motor Royal Enfield Ridwan Kamil, Lokasinya Dirahasiakan

Nasional
7 bulan lalu

Penjelasan KPK Belum Angkut Motor Royal Enfield Ridwan Kamil meski Sudah Disita

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal