Juarai MotoGP Qatar, Ini Strategi Enea Bastianini Jaga Motor Tetap Beringas hingga Akhir Lap

Dani M Dahwilani
Strategi yang diterapkan pembalap Gresini Racing MotoGP Enea Bastianini menjaga performa ban hingga akhir lap untuk melakukan pola menyerang. (Foto: Ist)

JAKARTA, iNews.id - Pembalap Gresini Racing MotoGP, Enea Bastianini tampil apik merebut gelar juara pada seri pembuka MotoGP 2022 di Sirkuit Losail, Qatar. Enea Bastianini yang start dari posisi kedua terlihat tenang saat membawa Ducati Desmosedici GP21.

Meski digempur beberapa pembalap senior, strategi yang diterapkan Enea Bastianini adalah menjaga performa ban hingga akhir lap untuk melakukan pola menyerang. Ini ternyata berhasil. Bahkan bisa menyingkirkan Pol Espargaro yang sejak awal memimpin balapan.

Pembalap asal Italia ini menyelesaikan balapan dalam waktu 42 menit 13,198 detik. Bahkan, dia sempat bubuhkan waktu tercepat saat balapan 1:54,337 detik saat lap 17, mematahkan rekor Francesco Bagnaia pada 2021, yakni 1:54,491 detik.

“Perasaan saya luar biasa saat ini. Saya berusaha keras dari awal, tetapi yang paling penting adalah menyelamatkan ban untuk akhir balapan. Saya melihat Pol begitu kencang di depan, tapi saya berhasil menyalip Binder dan kemudian di akhir, begitu saya sangat dekat dengan Pol, menyadari bisa mencoba untuk memenangkan perlombaan,” ujarnya, usai balapan, Senin (7/3/2022).

“Saya melewatinya di tikungan satu dan dia melebar, jadi sejak saat itu semua tentang bagaimana tetap memimpin dan membawa pulang kemenangan. Sulit untuk mengungkapkan perasaan sekarang, tetapi saya ingin mendedikasikan kemenangan untuk Fausto karena dia memberi motivasi luar biasa dari “atas sana”. Ini adalah hasil yang fantastis untuk seluruh tim, kami semua menangis senang sekarang. Saya juga sangat bahagia untuk keluarga saya di rumah. Jadi terima kasih banyak untuk semua orang yang membuat ini menjadi mungkin,” kata pembalap bernomor 23 ini.

Editor : Dani M Dahwilani
Artikel Terkait
All Sport
5 hari lalu

Marco Bezzecchi dan Aprilia Jadi Kombinasi Paling Mematikan di MotoGP

All Sport
8 hari lalu

Alex Marquez Angkat Tangan, Akui Kecepatan Gila Marco Bezzecchi di MotoGP Portugal 2025

All Sport
10 hari lalu

Alex Marquez Juara Sprint Race MotoGP Portugal 2025 usai Duel Sengit Lawan Pedro Acosta

All Sport
9 hari lalu

Marc Marquez Diyakini Lewati Rekor Valentino Rossi di MotoGP

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal