KTM Duke 250 2023 Meluncur Rp40 Jutaan, Intip Pembaruannya

Muhamad Fadli Ramadan
KTM Duke 250 2023. (Foto: Bikeindia)

JAKARTA, iNews.id– Motor sport jenis naked, KTM Duke 250 2023 meluncur di India dengan sejumlah pembaruan. Peluncuran motor ini dibarengi dengan Duke 390 yang memiliki pasar cukup besar di Tanah Barata.

Melansir Bikewale, Duke 250 yang ditujukan untuk konsumen entry-level atau calon pembeli pemula, menghadirkan banyak pembaruan. Mulai dari panel instrumen digital 5 inci yang dapat terhubung dengan smartphone melalui Bluetooth dan dapat menampilkan layar navigasi.

Secara tampilan, KTM Duke 250 model terbaru mengusung desain yang lebih modern, yang mengambil basis dari 1290 Super Duke. Ini membuat fasia depan terlihat lebih gahar dan radikal dibandingkan model sebelumnya.

Pada bagian tangki bahan bakar terlihat lebih berotot dengan ekstensi yang lebih tajam, dan sub-frame aluminium die-cast baru pada bagian ekor. Ini memberikan kesan tegas dan gagah pada KTM Duke 250 model terbaru.

Editor : Ismet Humaedi
Artikel Terkait
Motor
2 bulan lalu

Update, Prediksi Motor Baru Bakal Meluncur di IMOS 2025

Motor
2 bulan lalu

Motor Baru Dikirim dari Dealer, Apa Harus Langsung Ganti Oli?

Motor
2 bulan lalu

Suzuki Bocorkan Bakal Luncurkan Motor Baru di IMOS 2025, Diyakini Access 125

Motor
2 bulan lalu

Beli Motor Baru, Segini Isi Bensin yang Diberikan Dealer saat Dikirim: Apa Cukup Buat ke SPBU?

Motor
2 bulan lalu

IMOS 2025 Digelar Pekan Ini, Intip Deretan Motor Baru yang Bakal Meluncur

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal