Moge Murah Triumph Meluncur di Malaysia, Kapan Tiba di Indonesia?

Wahyu Sibarani
Triumph Speed 400 dan Scrambler 400X meluncur di Malaysia. (Foto: Paultan)

JAKARTA, iNews.id- Dua moge kembar harga terjangkau dari Triumph makin dekat ke Indonesia. Triumph Speed 400 dan Triumph Scrambler 400X akhirnya meluncur di Malaysia baru-baru ini.

Dikutip dari Paultan, Rabu (22/11/2023), Triumph Speed 400 dijual di harga 26.900 Ringgit atau sekitar Rp89,04 juta. Saudara kembarna Triumph Scrambler 400X sedikit lebih mahal karena dibanderol 29.900 Ringgit atau mencapai Rp98,9 juta.

Harga tersebut sebenarnya lebih mahal dibandingkan harga asli kedua motor itu di India. Di negeri kari kedua motor itu justru lebih murah lagi harganya.

Triumph Speed 400 di India dijual di harga 233.000 Rupee atau setara Rp43,5 juta. Triumph Scrambler 400X di wilayah yang sama dijual di angka 306.000 Rupee atau sekitar Rp57,12 juta.

Perbedaan harga yang lebih mahal dua kali lipat itu sebenarnya wajar. Pasalnya Malaysia mengimpor secara utuh kedua moge itu dari pabrik Triumph di India.

Dari segi spesifikasi tidak ada perbedaan sama sekali antara kedua moge kembar Triumph yang ada di Malaysia dan India. Kedua motor kebangaan Inggris itu masih menggunakan mesin DOHC satu silinder dengan empat katup.

Editor : Ismet Humaedi
Artikel Terkait
Motor
2 bulan lalu

Update, Prediksi Motor Baru Bakal Meluncur di IMOS 2025

Motor
2 bulan lalu

Motor Baru Dikirim dari Dealer, Apa Harus Langsung Ganti Oli?

Motor
2 bulan lalu

Suzuki Bocorkan Bakal Luncurkan Motor Baru di IMOS 2025, Diyakini Access 125

Motor
2 bulan lalu

Beli Motor Baru, Segini Isi Bensin yang Diberikan Dealer saat Dikirim: Apa Cukup Buat ke SPBU?

Motor
2 bulan lalu

IMOS 2025 Digelar Pekan Ini, Intip Deretan Motor Baru yang Bakal Meluncur

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal