"Ketiganya dikembangkan secara bersama di sini agar bisa bekerja secara optimal sesuai dengan kondisi, karakteristik, dan medan di Indonesia," kata Wendi.
Sebagai informasi, Universitas Budi Luhur sejak lama telah merencanakan pengembangan mobil dan motor listrik yang
merupakan hasil karya anak bangsa.
"Riset yang kami kembangkan menjadi bagian dari misi Universitas Budi Luhur dalam memfasilitasi dan memotivasi civitas akademika mencapai penelitian bermutu," ujar Ketua Badan Pengurus Harian (BPH) Yayasan Pendidikan Budi Luhur Cakti, Kasih Hanggoro.