Motor Listrik Yamaha E01 Mulai Dijual 2024, Intip Spesifikasinya

Muhamad Fadli Ramadan
Yamaha E01 pertama diperkenalkan pada ajang Tokyo Motor Show 2019. (Foto: Yamaha)

Motor listirk E01 tidak menggunakan drivetrain yang dipasang di hub belakang seperti halnya skuter murah lainnya. Sebaliknya, seperti skuter ICE, motor listrik E01 dipasang tepat di depan lengan ayun, yang memberikan keseimbangan lebih baik.

Dari segi performa, angkanya mirip dengan motor bertenaga mesin berkapasitas 125 cc, tapi bisa jadi jauh lebih besar dari itu. Sebagai referensi, motor listrik ini memiliki tenaga 8,1 kilowatt atau sekitar 11 hp.

Sedangkan untuk baterainya berkapasitas 56,3 Ah 87,6 V yang dapat menempuh jarak 65 mil ata setara 105 km dalam pengisian penuh. Sedangkan kecepatan tertinggi motor listrik ini mencapai 100 km/jam.

Perlu dicatat, angka jangkauan yang diklaim dapat dicapai dengan kecepatan rata-rata tidak melebihi 45 mil per jam (64 km/jam). Selain itu, Yamaha telah memasukkan sistem pengisian cepat yang memungkinkan isi ulang baterai hanya dalam satu jam.

Jika menggunakan pengisian daya biasa, diperlukan waktu sekitar lima jam untuk mengisi penuh skuter melalui stopkontak rumah tangga biasa. Namun, dibutuhkan daya listrik minimal 2.200 Watt untuk mengisi daya baterainya.

Sampai saat ini, perusahaan belum menetapkan harga dan tanggal rilis resmi Yamaha E01 yang akan dipasarkan di Eropa. Tapi, motor listrik ini juga tidak akan dijual langsung, melainkan menggunakan skema sewa jangka panjang.

Editor : Ismet Humaedi
Artikel Terkait
Mobil
2 hari lalu

Grab dan GAC Siapkan 20.000 Armada Kendaraan Listrik di Asia Tenggara

Nasional
2 hari lalu

Pengguna EV Naik saat Libur Nataru, Konsumsi Listrik SPKLU Melonjak 479 Persen

Mobil
22 hari lalu

Ekspansi, Polytron Bangun 3 Showroom Mobil Listrik Sekaligus dengan Layanan Darurat

Nasional
23 hari lalu

IMIP Operasikan 502 Unit Kendaraan Listrik, Dukung Target Nol Emisi 2060

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal