Penjualan Motor di Indonesia 2022 Melempem Gagal Capai Target, Ini Biang Keroknya

Muhamad Fadli Ramadan
AISI melaporkan penjualan motor nasional pada 2022 diproyeksikan gagal mencapai target akibat semikonduktor (Foto: astrahondamotor)

Sebelumnya, Sigit menyebutkan anggota AISI optimistis penjualan sepeda motor tahun ini akan lebih baik ketimbang 2021. Untuk itu, mereka berani memasang target lebih tinggi dibandingkan tahun lalu, meski tak lebih dari 5 persen.

“Kami belum menentukan secara pasti target tahun depan. Kami masih menunggu kesepakatan dari seluruh anggota. Sebenarnya situasi suplai semikonduktor sudah lebih baik, mungkin untuk tipe-tipe tertentu masih bermasalah. Mudah-mudahan membaik ya,” ujarnya.

Sejak pandemi Covid-19 menghantam Indonesia, industri otomotif merasakan dampak yang sangat besar. Itu terlihat dari total penjualan pada 2020 yang hanya 3.660.616 unit, berbanding jauh dari tahun sebelumnya, yaitu 6.487.460 unit.

Ancaman resesi diakui Sigit dapat memengaruhi penjualan sepeda motor tahun depan. Meski Indonesia belum menunjukkan arah negatif, AISI meminta para anggota tetap waspada dan telah memiliki langkah antisipasi

“Kita sih berpikir positif saja. Oke resesi ada di beberapa negara, mungkin Indoensia harapannya sih enggak resesi, hanya pertumbuhan ekonominya saja yang melambat. Pastinya melihat situasi seperti itu daya beli mungkin masih terjaga, mungkin hanya daerah-daerah tertentu akan terpengaruh daya belinya. Tidak semua sektor terkena resesi, mungkin dari sektor komoditi yang akan terdampak,” katanya.

Editor : Ismet Humaedi
Artikel Terkait
Motor
12 hari lalu

Motor Buatan Indonesia Laris di Luar Negeri, AISI Catat Ekspor Naik

Motor
13 hari lalu

Penjualan Motor di Indonesia Oktober 2025 Naik Tipis Tembus 590 Ribu Unit

Motor
1 bulan lalu

Pasar Otomotif Lesu, Piaggio Akui Penjualan Vespa Melemah

Motor
2 bulan lalu

Penjualan Sepeda Motor Turun, Pasar Ban Justru Stabil

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal