Tak hanya sepeda motor, pria yang memiliki fans 'Sobat Ambyar' ini juga sempat menyanjung mobil bermerek Chevrolet Spin. Bahkan, dia tak segan menyebut mobil tersebut dengan sebutan 'Indonesia banget'.
"Rakyat Indonesia ini berharap punya mobil dengan harga yang terjangkau. Kalau mobil ini di produksi di Indonesia, setidaknya kita harus bangga dengan mobil buatan Indonesia," kata Didi, dalam peluncuran Chevrolet Spin pada 2013 silam.
Sayang, pabrikan di bawah naungan General Motors (GM) ini sudah hengkang dari Tanah Air sejak awal 2020. Ini lantaran penjualannya terus merosot karena sebagian besar konsumen Indonesia lebih memilih mobil buatan Jepang.