Tak Hanya Nmax, Yamaha Indonesia Ternyata Jadi Basis Produksi dan Ekspor Moge MT-07

Ismet Humaedi
Yamaha MT-07 diproduksi Yamaha Indonesia untuk kebutuhan ekspor global. (Foto: Istimewa)

Pencapaian ini merupakan bukti bukan hanya motor-motor berkapasitas mesin 250 cc ke bawah saja yang dapat diekspor oleh YIMM, namun juga untuk motor dengan kapasitas mesin di atas 250 cc seperti R3, MT-03 dan yang terkini MT-07. 

Dyonisius Beti, president director and CEO YIMM, mengatakan ini adalah salah satu momen penting dalam sejarah Yamaha Indonesia, dalam memproduksi kategori motor besar pertama di kelas 700 cc.

“Kita boleh berbangga, ini adalah produksi moge pertama Made in Indonesia, yang mengukir sejarah baru industri sepeda motor di Indonesia. Produk ini melengkapi lini produksi MT Family yang sudah dibuat di YIMM mulai dari MT-15, MT-25, MT-03 dan sekarang MT-07,” kata Dyon dalam siaran pers yang diterima Senin (18/9/2023).

Kepercayaan YMC untuk menyerahkan produksi moge ini menandakan adanya transfer teknologi tinggi ke pekerja Indonesia. Dyon menyebut target pasarnya adalah untuk diekspor ke banyak negara Eropa. 

“Berarti kualitas produksi Yamaha Indonesia sudah tinggi, sehingga dipercaya memproduksi 2 juta unit hingga saat ini untuk berbagai global model seperti MAXi series Nmax, XMAX, R Series R15, R25 dan sekarang MT Series,” ujar Dyon.

Ini menandakan kemampuan YIMM pun diperhitungkan dan tak mustahil akan berlanjut kepada varian-varian model moge Yamaha lainnya. 

Editor : Ismet Humaedi
Artikel Terkait
Motor
13 hari lalu

Yamaha Nmax 2026 Meluncur, Punya Jubah Baru

Motor
14 hari lalu

Yamaha Aerox Listrik Rilis! Sekali Ngecas Bisa Tempuh 106 Km

Motor
2 bulan lalu

Adu Spesifikasi Suzuki Access Versus Yamaha Grand Filano, Mana Paling Unggul?

Motor
2 bulan lalu

Yamaha Luncurkan Xmax Connected TechMAX di IMOS 2025, Intip Fitur Canggihnya

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal