5 Negara dengan Tarif Taksi Termahal di Dunia, Sekali Jalan Bisa Jutaan Rupiah

Muhamad Fadli Ramadan
Jika kantong Anda terbatas, disarankan jangan naik taksi di lima negara ini pilih moda transportasi lain seperti bus atau kereta. (Foto: Reuters)

JAKARTA, iNews.idTaksi menjadi salah satu moda transportasi yang dipilih sebagian orang di kota-kota besar karena lebih nyaman dan praktis. Namun, rata-rata tarif taksi lebih mahal dibandingkan angkutan umum lain.

Bahkan, Anda harus berpikir ulang jila naik taksi di negara-negara ini. Tarif taksi di sana sangat tinggi. Jika kantong Anda terbatas, disarankan naik moda transportasi lain seperti bus atau kereta.

Dikutip dari Travel Daily News, berikut negara dengan tarif taksi termahal di dunia.

1. Swiss

Swiss menjadi negara dengan tarif taksi termahal di dunia, yakni mencapai 4,5 euro atau setara Rp71.923 ribu per km (kurs Rp15.983/euro). Jadi, jika menempuh jarak sejauh 5 kilometer Anda harus membayar Rp359.615, ini belum termasuk tarif buka pintu.

Jelas, ini akan menguras kantong karena biasanya jarak dari satu tempat ke tempat lain mencapai beberapa kilometer, belum termasuk lama di perjalanan. Jika terjebak macet Argo terus berjalan mengikuti lama perjalanan. Di Swiss Anda bisa menghabiskan jutaan rupiah hanya untuk sekali perjalanan.

2. Jepang

Kedua Jepang yang memasang tarif taksi mahal mencapai 420 yen atau setara Rp46.821 ketika membuka pintu. Setiap taksi berjalan 233 meter, maka tarif taksi bertambah 80 yen.

Dapat disimpulkan jika taksi berjalan sekitar satu kilometer, maka penumpang akan dikenakan biaya sekitar 330 yen atau setara Rp36.788. Jadi, untuk menempuh perjalanan sejauh 5 km, akan dikenakan biaya Rp230.711 (termasuk buka pintu).

Editor : Dani M Dahwilani
Artikel Terkait
Megapolitan
1 bulan lalu

Sopir Taksi Tabrak Motor hingga Ringsek di Sudirman, 2 Orang Jadi Korban

Megapolitan
8 bulan lalu

Viral 2 Sopir Taksi Adu Jotos di Kalibata, Ternyata Ini Penyebabnya

Nasional
10 bulan lalu

Cara Pesan Taksi Xanh SM di Jakarta, Pakai Aplikasi Ini!

Megapolitan
10 bulan lalu

Viral Patwal Tunjuk-Tunjuk Taksi saat Kawal Mobil RI 36, Ini Respons Korlantas

Mobil
11 bulan lalu

Taksi Vietnam Serbu Indonesia, Intip 6 Perusahaan Taksi Pernah Ada Berakhir Gulung Tikar

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal