Ditopang Avanza, Penjualan Toyota hingga April 2022 Tembus 108.874 Unit

Dani M Dahwilani
Toyota mencatatkan penjualan sebanyak 108.874 unit pada Januari-April 2022, naik 34,9 persen dibandingkan tahun lalu.  (Foto: Dok/iNews.id)

JAKARTA, iNews.id – PT Toyota-Astra Motor (TAM) mencatatkan penjualan pada Januari-April 2022 sebanyak 108.874 unit. Angka ini naik 34,9 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu sebanyak  80.736 unit. 

Capaian tersebut di atas rata-rata pertumbuhan penjualan mobil nasional. Ini menjadikan market share Toyota naik dari 30,5 persen menjadi 31,5 persen.

Pertumbuhan penjualan Toyota didukung model kendaraan baru Avanza dan Veloz. Keduanya mencatatkan rata-rata penjualan 4.000 unit per bulan. 

“Berbagai program yang kami tawarkan mendapat respons positif dan mampu meningkatkan kinerja penjualan. Ini diharapkan memberi kontribusi pada peningkatan kinerja industri otomotif dan pertumbuhan ekonomi nasional,” kata Marketing Director TAM, Anton Jimmi Suwandy, dalam keterangan persnya, Rabu (8/6/2022).

Hingga April 2022, Avanza membukukan penjualan terbanyak lebih dari 17.000 unit dan Veloz di atas15.000 unit. Penjualan Veloz pada April 2022 meningkat 50,7 persen dibandingkan Maret 2022. 

Atas kinerja kedua varian ini, market share low MPV Toyota pada Januari hingga April 2022 berada di level 45 persen, atau naik 6,7 persen dari 2021.

Editor : Dani M Dahwilani
Artikel Terkait
Mobil
5 hari lalu

Pasar Mobil ICE di Indonesia Terus Turun, Penjualan Kendaraan Listrik Melonjak

Mobil
9 hari lalu

Naik 105 Persen, GWM Catatkan Lonjakan Penjualan Mobil di Indonesia

Mobil
11 hari lalu

10 Merek Mobil Terlaris di Indonesia 2025, Toyota Masih Kokoh di Tengah Ancaman Brand China

Mobil
12 hari lalu

Akhir Tahun Jadi Penyelamat, Penjualan Mobil 2025 Tembus 833 Ribu Unit

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal