Pertahankan Penjualan 1 Juta Unit Mobil, Ini Alasan Gaikindo Gelar JAW 2023 di Awal Tahun

Dani M Dahwilani
Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) memutuskan menggelar pameran Jakarta Auto Week (JAW) 2023 di awal tahun. (Foto: Dok/iNews.id)

JAKARTA, iNews.id - Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) memutuskan menggelar pameran Jakarta Auto Week (JAW) 2023, pada 10-19 Maret mendatang. Langkah ini untuk menggenjot penjualan mobil di awal tahun. 

"Sejak awal, ajang ini ditujukan untuk memamerkan perkembangan industri Indonesia membangun permintaan konsumen dan menciptakan pasar kuat. Gaikindo ingin terus menyambung momentum positif yang dicapai industri otomotif Indonesia pada 2022. Sebab itu, JAW diselenggarakan di awal tahun, sebagai dorongan agar industri otomotif Indonesia dapat mempertahankan angka penjualan di tahun ini,” ujarnya. 

Dia menjelaskan mempertahankan pencapaian penjualan yang baik adalah kunci menarik investasi sektor otomotif. Pada 2022, industri otomotif mencatat penjualan 1.048.040 unit.

Sekretaris Umum Gaikindo, Kukuh Kumara menambahkan, pameran JAW di awal tahun merupakan salah satu ajang untuk menyampaikan produk otomotif terbaru. Apalagi produk otomotif bisa dikatakan mirip dengan lifestyle. Dari tahun ke tahun senantiasa selalu ada pembaruan baik model maupun fitur-fitur. 

"Dengan pencatatan ekonomi Indonesia yang berhasil tumbuh 5,32 persen pada tahun lalu, pelaksanaan pameran JAW akan menjadi sinyal positif untuk capaian penjualan kendaraan bermotor domestik di awal tahun,” katanya.

Dia mengungkapkan pada pelaksanaan JAW tahun ini, baik industri otomotif maupun lifestyle akan menghadirkan inovasi baru yang belum ditampilkan sebelumnya. Harapannya kolaborasi ini akan memberikan experience baru untuk pengunjung.

Editor : Dani M Dahwilani
Artikel Terkait
Mobil
12 hari lalu

Gaikindo Berharap Mobil Nasional Tidak Gagal, Bisa Gerakkan Industri di Indonesia 

Mobil
12 hari lalu

Gaikindo Dukung Rencana Prabowo Bikin Mobil Nasional

Mobil
13 hari lalu

Daftar Brand Otomotif Bakal Panaskan GJAW 2025, Karoseri Bus Ikut Mejeng

Mobil
14 hari lalu

Pameran Otomotif GJAW 2025 Digelar pada 21-30 November, 32 Brand Mobil Bakal Bersaing

Mobil
17 hari lalu

Penjualan Mobil Hybrid Sepanjang 2025 Tembus 46 Ribu Unit, Ini Model Terlaris

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal