JAKARTA, iNews.id - Pasar skuter matik (skutik) di Tanah Air masih sangat menggairahkan. Misalnya, Honda Vario 150 bekas dan All New Honda Beat, di mana keduanya banyak dicari masyarakat Indonesia lantaran harganya terjangkau.
Dikutip dari salah satu situs jual beli online di Indonesia, harga Honda Vario 150 bekas tahun produksi 2019 dibanderol Rp15 juta hingga Rp18 jutaan. Sementara untuk harga barunya dibanderol Rp23,8 juta.
Harga Honda Vario 150 bekas tersebut cederung sama dengan Honda Beat generasi terbaru yang baru saja diluncurkan, yakni Rp16 juta sampai Rp17 jutaan. Meski begitu, kedua skutik ini punya kelebihan dan kekurangan.
Bicara bahan bakar, Honda Vario 150 yang bisa menempuh jarak 46,9 km untuk satu liter bensin. Namun jika diuji keiritannya, All New Honda Beat masih tetap unggul lantaran perbedaan kubikasi mesinnya.
Jantung pacu All New Honda Beat mengusung mesin 110 cc yang mampu menghasilkan tenaga sebesar 7,0 hp dengan torsi 9,3 Nm. Sedangkan Honda Vario 150 dibekali mesin 150 cc yang menghasilkan daya 12,9 hp dan torsi 13,4 Nm.