Suzuki XL5 Kembali Tertangkap Kamera, Desain Pakai Basis Wagon R

Riyandy Aristyo
Berulang kali tertangkap kamera, detail adik Suzuki XL6 ini akan menggunakan basis Wagon R. (Foto: Auto NDTV)

NEW DELHI, iNews.id - Maruti Suzuki beberapa kali tersorot kamera tengah menguji coba city car terbarunya, Suzuki XL5. Model premium Wagon R ini kembali terlihat wara-wiri di jalan India.

Dilansir dari Auto NDTV, Rabu (5/2/2020), meski berulang kali tertangkap kamera, detail adik Suzuki XL6 ini masih belum terungkap jelas. Namun, dari siluet desainnya bisa dipastikan mobil ini berbasis Suzuki Wagon R.

Walau hadir dalam versi premium, Suzuki XL5 tidak akan banyak mengalami perubahan dari basis. Sektor depan akan mendapat LED headlight dan gril yang didesain ulang, bagian samping terpasang velg 15-ince yang diadopsi dari Suzuki Ignis, serta LED taillight.

Begitupun dengan interiornya yang kemungkinan akan tampil lebih premium dan tak banyak perubahan. Bisa jadi Maruti Suzuki hanya menyematkan bahan serta paduan warna baru.

Urusan jantung pacu diprediksi masih akan menggunakan mesin yang sama dengan Suzuki Wagon R, yakni 4-silinder inline 1.200 cc yang menghasilkan tenaga sebesar 81 hp dan torsi 113 Nm.

Kabarnya, Suzuki XL5 akan dirilis pekan ini di gelaran India Auto Expo 2020 yang dibuka pada 7 Februari 2020 dan akan dijual oleh NEXA, dealer premium Maruti Suzuki di India. Sementara di Indonesia dilaporkan akan hadir Suzuki XL7 pada 15 Februari 2020.

Editor : Dani M Dahwilani
Artikel Terkait
Mobil
10 bulan lalu

Tambah Investasi Rp5 Triliun Suzuki Siap Luncurkan Deretan Mobil Baru di Indonesia, Ini Bocorannya

Motor
10 bulan lalu

Muncul Kode Mobil Baru Suzuki Diduga Kuat Fronx, Tercatat di Samsat PKB

Mobil
11 bulan lalu

Lampaui Target, Suzuki Cetak Penjualan 1.562 Unit Mobil di GJAW 2024

Megapolitan
1 tahun lalu

Ngeri, Mobil Nyaris Terjatuh dari Atas Flyover Ciputat Tangsel

Mobil
1 tahun lalu

Didominasi Mobil Hybrid, Penjualan Suzuki Mei 2024 Naik 21 Persen

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal