4. Floyd Mayweather Jr vs Oscar De La Hoya (2007, Rp3,34 Triliun)
Mayweather meraih kemenangan popular ketika menaklukkan De la Hoya pada 2007. Pertarungan mereka begitu dinanti banyak orang. Tak heran, pemasukan dari laga itu mencapai 187 juta poundsterling (Rp3,34 triliun).
Saking dinantinya, jutaan orang rela membayar tayangan PPV dengan total pembayaran 110 juta poundsterling (Rp1,96 truliun). Meski begitu, uang taruhan untuk De la Hoya sebanyak 42 juta poundsterling (Rp751 miliar) lebih besar dari yang didapatkan sang pemenang, Mayweather dengan 20 juta poundsterling (Rp358 miliar).
3. Floyd Mayweather Jr vs Saul 'Canelo' Alvarez (2013, Rp3,84 Triliun)
Lagi-lagi Mayweather memberikan banyak keuntungan. Ketika dia melawan Canelo pada 2013, dana yang masuk dari pertarungan itu mencapai 214,7 juta poundsterling (Rp3,84 triliun).
Tayangan PPV kembali menjadi sumber utama pemasukan, dengan angka 120 juta poundsterling (Rp2,14 triliun). Penjualan tiket juga tak kalah banyak, dengan menyentuh 20 juta poundsterling (Rp358 miliar).