Ali dan Tyson Minggir Dulu, Ini 4 Petinju Hebat Versi Mayweather Jr

Reynaldi Hermawan
Floyd Mayweather Jr (Foto: The Times)

LAS VEGAS, iNews.id – Floyd Mayweather Jr dikenal sebagai sebagai salah satu petinju terhebat sepanjang masa yang berkarier dari 1996-2015 dan sempat comeback 2017. Atlet legendaris yang dijuluki The Money itu sudah memenangkan 15 gelar di lima kelas berbeda.

Mayweather tak pernah merasakan kekalahan sepanjang kariernya. Dia juga berjasa membawa Amerika Serikat menggondol medali perunggu pada Olimpiade 1996. Menurutnya, ada empat petinju yang kehebatannya pantas disandingkan dengan dirinya.

Uniknya Mayweather tidak menyebutkan dua legendaris kelas berat yaitu Muhammad Ali dan Mike Tyson. Lalu siapa saja petinju top pilihan The Money? Berikut ulasannya dikutip Talk Sport, Selasa (28/7/2020). 


 
1. Pernell Whitaker

Whitaker berkarier pada periode 1984-2001 dan beralih profesi sebagai pelatih tinju sampai akhirnya meninggal dunia Juli tahun lalu. Atlet yang dijuluki Sweet Pea itu pernah juara di empat kelas berbeda yaitu ringan, ringan super, welter dan menengah junior.

Sepanjang kariernya dia meraih 40 kemenangan dari 46 pertandingan yang dilalui. Whitaker juga mempersembahkan medali emas untuk Negeri Paman Sam pada Olimpiade 1984 di Los Angeles.

Editor : Abdul Haris
Artikel Terkait
All Sport
2 bulan lalu

Mike Tyson Vs Floyd Mayweather Adu Gengsi di Ring 2026, Si Leher Beton Kirim Psywar Menakutkan!

All Sport
3 bulan lalu

Mike Tyson Sebut Satu Petinju yang Lebih Menakutkan dari Dirinya: Dia Monster!

All Sport
7 bulan lalu

Muhammad Ali dan Mike Tyson Ditanya Pemenang jika Mereka Duel, Jawabannya Mengejutkan

All Sport
7 bulan lalu

Profil George Foreman, Mantan Perampok yang Jadi Juara Dunia Tinju

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal