PARIS, iNews.id- Judoka Indonesia, Maryam March Maharani menjadi atlet Indonesia pertama yang pulang usai berlaga di Olimpiade Paris 2024. Dia mengaku akan langsung melakukan sejumlah evaluasi.
Rani -sapaan akrab Maryam- pulang ke Indonesia ditemani oleh pelatihnya, I Putu Wradamungga Adesta, dan Sekretaris Jendral Pengurus Besar Persatuan Judo Seluruh Indonesia (PB PJSI), Regina Lefrant Vega. Mereka mendarat di Bandara Internasional Soekarno-Hatta pada Selasa (30/7/2024) sore WIB.
Sebagai bentuk apresiasi untuk perjuangan Tim Judo Indonesia di ajang Olimpiade Paris 2024, Rani disambut dengan pengalungan bunga di Area Kedatangan Terminal 3 Bandara Internasional Soekarno-Hatta. Prosesi pengalungan bunga dilakukan oleh Komite Eksekutif Komite Olimpiade Indonesia (KOI), Jadi Rajagukguk dan ditemani oleh sisten Deputi Olahragawan Andalan Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora), Budi Arianto Muslim.
“Terima kasih atas dedikasi yang telah diberikan untuk Indonesia. Meskipun banyak rintangan dan tantangan, ini dapat menjadi Pelajaran untuk ke depannya,” kata Jadi Rajagukguk dilansir dari rilis KOI, Rabu (31/7/2024).
Rani gugur di babak 16 besar Olimpiade Paris 2024. Perjalanannya dihentikan oleh sang juara bertahan sekaligus judoka peringkat dunia asal Kosovo, Distria Krasniqi.
Sebelumnya, atlet berusia 24 tahun tersebut meraih kemenangan di babak 32 besar. Dia menjatuhkan wakil Mozambique, Jacira Ferreira.