Usai juara, Bagas/Fikri diprediksi mendapat tambahan poin yang melimpah di klasemen BWF. Sebab seperti diketahui, juara di ajang ini akan mendapat tambahan 12.000 poin.
Saat ini Bagas/Fikri berada di peringkat 28 BWF dengan 45.282 poin. Dengan tambahan 12.000 poin tadi berarti mereka akan mengumpulkan poin ranking sebesar 53.882.
Dengan mengacuhkan perolehan poin pemain badminton lainnya, hasil perhitungan poin tersebut diprediksi akan membuat Ranking Dunia Bagas/Fikri melesat setidaknya 7 peringkat menuju posisi ke-21.
Sampai hari ini, Senin (21/3/2022) website resmi BWF belum mengupdate kolom ranking para pemain. Kemungkinan pembaharuan itu akan terjadi pada Selasa besok.