Memasuki paruh kedua, Barcelona langsung tancap gas. Mereka sempat mencetak gol, namun itu dianulir wasit karena ada pemain yang sudah terperangkap offside.
Usaha tim asuhan Quique Setien akhirnya berbuah hasil pada menit 62. Lewat tendangan bebas, Messi mengubah skor jadi 1-1.
Barcelona sempat di atas angin apalagi saat pemain Osasuna, Enric Gallego diusir wasit karena hukuman kartu merah. Hukuman diberikan setelah wasit melihat tayangan ulang di Video Assistant Referee (VAR).
Namun sayang, situasi tersebut gagal dimaksimalkan Los Blaugrana. Yang ada, mereka justru kebobolan lagi di masa injury time. Osasuna unggul 2-1 berkat aksi Roberto Torres.
Dengan hasil ini, usai sudah perjuangan Messi dan kawan-kawan mengejar trofi juara La Liga. Gelar tersebut melayang ke tangan Real Madrid yang menang 2-1 atas Villarreal.
SUSUNAN PEMAIN
BARCELONA (4-3-3)
Ter Stegen; Nelson Semedo (Vidal 59), Pique, Lenglet, Junior Firpo (Jordi Alba 79); Sergi Roberto, Rakitic (Busquets 67), Puig (De Jong 79); Messi, Braithwaite (Suarez 59), Ansu Fati
Pelatih: Quique Setien
OSASUNA (5-3-2)
Herrera; Nacho Vidal, Aridane, Navas, Garcia, Estupinan (Lato 90); Brasanac (Oier 46), Moncayola (Torres 85), Perez; Arnaiz (Gallego 71), Lopez (Barja 70)
Pelatih: Jagoba Arrasate