Besok! Juara Dunia Floyd Mayweather Vs Mikuru Asakura, LIVE di iNews

MNC Media
Petarung MMA asal Jepang, Mikuru Asakura akan melawan juara tinju dunia, Floyd Mayweather di Saitama Super Arena, Tokyo, Jepang, Minggu (25/9/2022). (Foto: MNC Media)

JAKARTA, iNews.id - Petinju kawakan Floyd Mayweather akan melawan petarung MMA asal Jepang, Mikuru Asakura. Duel tersebut akan digelar di Saitama Super Arena, Tokyo, Jepang, Minggu (25/9/2022). 

Termasuk dalam Grand Prix, turnamen ini telah disponsori oleh Rizin Fighting Federation (RIZIN) sejak tahun 2015. RIZIN sendiri adalah organisasi seni bela diri campuran Jepang yang didirikan oleh Nobuyuki Sakakibara, mantan ketua Pride Fighting Championships dan Dream Stage Entertainment.

Desember 2018, Hall of Fame Floyd Mayweather pernah berhasil mengalahkan bintang kickboxing asal Jepang, Tenshin Nasukawa. Ia akan melakukan hal yang sama, besok hari melawan bintang muda MMA, Mikuru Asakura. Meski Mayweather telah pensiun dari kompetisi aktif, tetapi dia selalu siap untuk mengambil kesempatan dan menampilkan pertunjukan terbaiknya yang tidak akan pernah dilupakan oleh para penggemar.

Selain itu, Mikuru Asakura, petinju muda Jepang paling populer, melakukan debut pro MMA nya pada tahun 2012 dan ini akan menjadi pertarungan tinju yang membuat dirinya semangat ambil bagian untuk meningkatkan nama dan nilainya secara internasional.

Maka, antara mantan juara tinju dan lawan masa depannya, siapakah yang berhasil meraih kemenangan? Saksikan pertarungan sengit Floyd Mayweather vs Mikuru Asakura di Rizin Fighting Federation, Besok (Minggu, 25 September 2022) pukul 10.00 WIB LIVE hanya di iNews. Selain itu, juga dapat disaksikan secara streaming di Vision+ dan RCTI+.

#iNews #MNCGroup #RizinFightingFederation #iNewsSport

Editor : Dimas Wahyu Indrajaya
Artikel Terkait
Megapolitan
7 hari lalu

Pramono Usul Kolong Jalan Tol Jadi Arena Latihan Tinju hingga Skateboard

All Sport
8 hari lalu

Tyson Fury Comeback? Pernyataan Sang Gypsy King Bikin Heboh Dunia Tinju

All Sport
12 hari lalu

Sopir Anthony Joshua Terancam Didakwa usai Kecelakaan Maut di Nigeria

All Sport
12 hari lalu

Anthony Joshua Tinggalkan Rumah Sakit Usai Kecelakaan Maut di Nigeria

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal