Bikin Bangga! Dua Wasit Indonesia Dikirim POBSI Pimpin SEA Games Vietnam 2022

MNC Media
POBSI mengirim dua wasit nasional biliar Indonesia untuk pimpin SEA Games Vietnam 2022. Sosok yang dimaksud adalah Gunawan dan Dimas Aditya Soerio Soemantri. (Foto: MNC Media)

JAKARTA, iNews.id - POBSI mengirim dua wasit nasional biliar Indonesia untuk pimpin SEA Games Vietnam 2022. Sosok yang dimaksud adalah Gunawan dan Dimas Aditya Soerio Soemantri (Dimas). 

Sebelumnya PB POBSI diminta delegasi teknis SEA Games untuk merekomendasikan wasit dari Indonesia yang dapat memimpin pertandingan biliar. Kemudian mereka memberikan beberapa nama hingga akhirnya terpilih Gunawan dan Dimas.

“Saya diminta merekomendasikan wasit dari Indonesia, oleh delegasi teknis SEA Games. Lalu saya kirimkan beberapa nama wasit beserta track recordnya yang memiliki kriteria. Kemudian terpilihlah dua wasit ini yang langsung diundang melalui email PB POBSI," kata Fadil.

Dengan demikian Indonesia kembali lagi mengirimkan wasit khususnya untuk cabor biliar. Karena pada SEA Games 2019 lalu, Indonesia tidak mengirimkan satupun wasit biliar untuk memimpin pertandingan.

Hal ini merupakan suatu hal yang mengembirakan dan membanggakan bagi PB POBSI. Sebab biliar Indonesia bisa ikut andil memimpin pertandingan dalam ajang olahraga dua tahunan itu.

“Hal ini merupakan berita gembira bagi PB POBSI, karena pada SEA Games 2019 lalu kita tidak memiliki perwakilan wasit yang memimpin pertandingan dalam SEA Games," ujar Fadil meneruskan. 

Editor : Reynaldi Hermawan
Artikel Terkait
All Sport
24 menit lalu

Resmi! Daftar 14 Pemain Timnas Voli Indonesia di SEA Games 2025: Ada Rivan Nurmulki

Soccer
2 hari lalu

Daftar 30 Pemain Timnas Indonesia U-22 Vs Mali: Ada Mauro Zijlstra

All Sport
7 hari lalu

Thailand dan Malaysia Turun Full Team di SEA Games 2025? Alwi Farhan Santai

Soccer
10 hari lalu

SEA Games 2025 Thailand: Kemenpora Beberkan Hasil Review 35 Cabor

Soccer
16 hari lalu

Satu Hal yang Haram Dilakukan Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2025

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal