SLEMAN, iNews.id- Derin Asaku Sitorus, pelajar SMP St Fransiskus, Jakarta lolos ke final POBSI Cup Pelajar-Mahasiswa 2023 Seri I Yogyakarta. Bocah berusia 14 tahun mengalahkan lawannya Tengku Muhammad Farhan peserta dari LP31 dengan skor telak 6-2.
Pertandingan ini berlangsung di Bliss Pool and Lounge, Sleman, Rabu (26/07/2023). Peserta berjuluk bocah ajaib ini tampil memukau.
Bahkan, Dia langsung menyapu bersih bola dari break pertama dan langsung membuatnya unggul 1-0. Di game kedua, permainan berjalan cepat, Derin kembali merebut poin, skor pun berubah menjadi 2-0.
Break ketiga, Farhan baru bisa memperoleh poin pertamanya. Sayangnya, Dominasi permainan yang dimunculkan Derin membuat Farhan tak bisa kembali merebut poin. Skor 3-1 membuat keunggulan Derin semakin jauh.