Bos Petronas Yamaha Tak Sabar Kerja Bareng Valentino Rossi

Rivan Nasri Rachman
Valentino Rossi (Foto: Crash)

PORTIMAO, iNews.id – Ketua Tim Petronas Yamaha SRT, Razlan Razali, mengaku tidak sabar ingin kerja bareng Valentino Rossi pada MotoGP 2021. Dia ingin buru-buru melihat pembalap berjuluk The Doctor itu sibuk mengutak-atik motornya di garasi timnya.

Sang bos benar-benar penasaran bakal sebagus apa garasi Petronas Yamaha SRT nanti saat sudah diisi sang juara dunia sembilan kali tersebut.

Razali optimistis Rossi mampu menginspirasi Petronas Yamaha untuk menjadi tim yang jauh lebih baik lagi. Pengalaman Rossi mengendarai motor YZR-M1 selama 15 tahun tentu akan sangat membantu Petronas untuk mempelajari kuda besi tersebut.

Tim Petronas Yamaha SRT masih terbilang baru di kelas MotoGP. Jadi, mereka butuh banyak masukan dari sosok sekelas Rossi.

Karena itulah, Razali sangat antusias menyambut kehadiran rider berusia 41 tahun itu di MotoGP 2021 nanti. Dia berharap Franco Morbidelli bisa semakin belajar banyak dari kehebatan Rossi.

“Pembalap ikonik dan legenda akan bergabung dengan tim kami di tahun depan. Pengalamannya akan menjadi aset besar bagi tim kami di saat kami memasuki musim ketiga di MotoGP. Kami yakin kami akan dapat belajar banyak dari Valentino,” kata Razali, dilansir dari laman resmi Petronas Yamaha SRT, Senin (23/11/2020).

Editor : Abdul Haris
Artikel Terkait
All Sport
2 hari lalu

Ducati Diprediksi Terkikis Perlahan di MotoGP, Begini Analisisnya

All Sport
2 hari lalu

Pengamat MotoGP Nilai Balapan Lebih Seru Tanpa Marc Marquez: Kucing Keluar, Tikus Menari!

Soccer
2 hari lalu

Pengamat MotoGP Ragu Ada yang Bisa Selevel Marc Marquez di Ducati!

All Sport
5 hari lalu

Fans Asal Bolmut Tempuh 14 Jam Demi Dukung Bagnaia di MotoGP Malaysia 2025, tapi Sang Idola Gagal Finish!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal