Casey Stoner Beri Wejangan, Marc Marquez Mampu Bangkit di Motogp 2024?

Andhika Khoirul Huda
Marc Marquez (Foto: Gresini)

Stoner menyarankan juara MotoGP enam kali itu untuk menemukan kenikmatannya lagi. Pasalnya, hal itu akan berpengaruh besar dalam menyuntikkan motivasi.

“Jika Marc menikmati balapannya, dia tidak akan mau mempertaruhkan segalanya dengan sia-sia. Jika tidak menikmatinya, mengapa Anda mempertaruhkan segalanya?” kata Stoner dilansir dari Motosan, Rabu (27/12/2023).

“Penting baginya untuk mendapatkan kembali kenikmatan itu. Penting untuk menemukan alasan untuk bangun di pagi hari, melatih tubuh Anda, melalui cedera ini, menarik diri Anda kembali. Orang-orang melihatnya dari luar. Namun sangat sulit ketika segala sesuatunya melawan Anda, tubuh Anda tidak ingin melakukan sesuatu, tetapi Anda memaksakannya,” ujarnya.

Stoner menjadikan dirinya sendiri sebagai contoh. Dia memutuskan pensiun dari MotoGP pada 2012 silam saat masih berusia 27 tahun. Padahal, bintang asal Australia itu sukses meraih gelar juara dua kali di kelas utama, masing-masing dengan Ducati pada musim 2007 dan bersama Honda empat tahun kemudian.

Namun, pria yang kini berusia 38 tahun itu tetap memilih gantung helm di usia yang masih sangat produktif sebagai seorang pembalap. Sebab, kenikmatannya dalam mengendarai motor balap sudah hilang.

“Sepeda motor sekarang terlalu banyak elektronik dan terlalu banyak kendali. Kenikmatan itu hilang dan semuanya menjadi kebijakan dengan peraturan,” tutur juara dunia dua kali itu.

Editor : Fitradian Dhimas Kurniawan
Artikel Terkait
All Sport
9 jam lalu

Alex Marquez Tak Terbebani Status Runner-up, Siap Tantang Gelar Juara MotoGP 2026

All Sport
18 jam lalu

Bos Ducati Bocorkan Sisi Lain Marc Marquez yang Jarang Diketahui Publik

All Sport
1 hari lalu

Rahasia Sukses Marc Marquez di MotoGP 2025, Peran Besar Gigi Dall’Igna Terungkap

All Sport
2 hari lalu

Jorge Lorenzo Tantang Marc Marquez Juara bersama Pabrikan Lain

All Sport
3 hari lalu

Nasihat Emas Marc Marquez Bantu Alex Kunci Runner-up MotoGP 2025

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal