Cedera Lutut, Jack Brown Tinggalkan TC Timnas U-19

Abdul Haris
Striker Timnas Indonesia U-19 Jack Brown. (Foto: Okezone/Aldy Putra)

JAKARTA, iNews.idJack Brown mengalami cedera saat menjalani pemusatan latihan (TC) Timnas Indonesia U-19 pekan ini.

Striker blasteran Inggris itu pun langsung ditangani tim medis Timnas U-19 yang dipimpin dokter Dicky Mohammad Shofwan.

"Begitu Jack Brown cedera kami langsung melakukan perawatan dan proses magnetic resonance imaging (MRI). Dari hasil awal pemeriksaan MRI, Jack ada gambaran cedera di Anterior Cruciate Ligament (ACL) dan meniscusnya pada lutut kirinya," kata dokter Timnas U-19, Dicky Mohammad Shofwan dikutip situs resmi PSSI, Senin (21/12/2020).

"Dua pekan setelah pemeriksaan awal MRI, dia akan kembali di MRI lagi. Saat ini dia harus beristirahat dan melakukan terapi dahulu. Namun kami juga berkoordinasi dengan dokter ortopedi, apakah dia harus operasi atau tidak," ucapnya.

Editor : Abdul Haris
Artikel Terkait
Soccer
23 jam lalu

PSSI Sudah Kantongi Lima Calon Pelatih Timnas Indonesia

Soccer
2 hari lalu

Terbongkar! Ini Alasan Sebenarnya PSSI Lelet Cari Pelatih Baru Timnas Indonesia

Soccer
3 hari lalu

PSSI All Out Dukung Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2025

All Sport
3 hari lalu

PSSI Fokus Cari Pelatih Baru, Anggota Exco Ini Pastikan Shin Tae-yong Tak Masuk Agenda

Soccer
4 hari lalu

Nova Arianto Ingin Timnas Indonesia U-17 Ulang Sejarah Manis di Qatar

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal