Comeback! Fajar/Rian Usir Duo Malaysia, Tembus 16 Besar India Open 2025

Cikal Bintang
Ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto mengusir duo Malaysia Lim Tze Jian/Wong Tien Ci dengan skor 19-21, 21-10, dan 21-14 dari India Open (Foto: PBSI)

Berlanjut pada gim kedua, Fajar/Rian langsung tancap gas untuk membuat permainan wakil Malaysia sulit berkembang. Ganda putra ranking empat dunia itu unggul jauh atas Lim/Wong.

Pada jeda interval gim kedua, Fajar/Rian berhasil mengungguli Lim/Wong dengan skor telak 11-4. Usai rehat, duet Malaysia mencoba untuk memperkecil ketertinggalan. 

Akan tetapi upaya mereka berakhir sia-sia. Fajar/Rian yang bermain agresif di akhir pertandingan sukses memenangkan gim kedua dengan skor 21-10.

Memasuki gim penentuan, Fajar/Rian langsung mengamuk di awal pertandingan. Juara All England 2024 itu tak memberikan Lim/Wong kesempatan. 

Fajar/Rian yang tampil impresif meraih keunggulan di jeda interval dengan skor 11-2. Lim/Wong yang sudah tertinggal jauh tidak bisa berbuat banyak. 

Pada akhirnya, Fajar/Rian berhasil merengkuh kemenangan meyakinkan pada gim ketiga 21-14. Hasil ini memastikan Fajar/Rian lolos ke babak 16 besar India Open 2025.

Editor : Reynaldi Hermawan
Artikel Terkait
All Sport
2 hari lalu

Jadwal French Open 2025 Hari Ini: Jonatan Christie Pimpin Perjuangan Indonesia!

All Sport
4 hari lalu

Fajar/Fikri Usung Misi Kebangkitan usai Gagal di Denmark Open 2025!

All Sport
4 hari lalu

Hasil Final Denmark Open 2025: Fajar/Fikri Tumbang di Tangan Ganda Jepang Lewat Duel Ketat Tiga Gim!

All Sport
5 hari lalu

Link Live Streaming Final Denmark Open 2025: Fajar/Fikri dan Jonatan Christie Beraksi!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal