Dapat Fasilitas Persiapan Kualifikasi PON 2024, POBSI Maluku Bersyukur

Basudiwa Supraja
Sekretaris Umum (Sekum) Persatuan Olahraga Biliar Seluruh Indonesia (POBSI) Maluku Yanni Kainama, bersyukur atas fasilitas venue yang diberikan Multi Biliar. (Foto: POBSI Maluku)

Yanni juga bertekad untuk membawa timnya bisa mengharumkan Maluku di PON nanti. Fasilitas yang diberikan itu diyakini bisa memaksimalkan persiapan para atlet.

"Kami juga beri apresiasi kepada pak ketum karena beliau cukup memberikan perhatian untuk menjadikan olahraga ini menjadi  profesional. Kami dari Maluku teman-teman atlet juga siap untuk memberikan yang terbaik mengharumkan nama Maluku di Pra-PON maupun PON sehingga yang kemarin belum lolos akan kita bayar lunas," tambah Yanni.

Yanni juga mengungkapkan dukungannya kepada Hary agar bisa terus memimpin POBSI pada periode selanjutnya. Bersamaan dengan itu, Yanni tidak lupa untuk berterima kasih kepada pemerintah provinsi dan Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) atas bantuan yang diberikan.

"Kita juga ingin Hary Tanoesoedibjo menjadi Ketum POBSI periode berikutnya. Terakhir, kami beri apresiasi kepada pemerintah provinsi dan KONI serta jajarannya yang telah beri bantuan dan perhatian untuk kami agar bisa berangkat ke Pra-PON dengan baik," sambungnya.

Terlepas dari itu, Yanni meluruskan perihal janji Hary yang akan memberikan venue biliar di Ambon sejak 2022 lalu. Saat ini mereka masih terkendala soal lahan.

"Beliau (Hary) memang perhatian sebenarnya untuk kita, tetapi memang ada miskomunikasi karena sejumlah dinamika yang terjadi. Beliau sebenarnya berkeinginan bangun venue di Ambon, tetapi kami berkendala dengan lahan. Beliau sendiri janji per tahun 2022, nah ini bukan miskomunikasi tapi belum ada ruang termediasi," ucapnya.

Editor : Reynaldi Hermawan
Artikel Terkait
All Sport
12 hari lalu

Kemenpora Tinjau Pelatnas Biliar Indonesia, Target Emas SEA Games 2025 di Depan Mata

All Sport
17 hari lalu

Turnamen Biliar Dunia Terbesar Digelar di Bali! Saksikan PBS World Championship Series Live GTV

All Sport
25 hari lalu

Kevin Sanjaya Bangga SVB Puji-Puji PBC Indonesia

All Sport
25 hari lalu

Shane Van Boening Takjub! Biliar Indonesia Melesat Pesat

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal