Fajar/Fikri ke Final Australian Open 2025 Usai Menang Perang Saudara 

Cikal Bintang Raissatria
Ganda Putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Shohibul Fikri. (Foto: PBSI)

SYDNEY, iNews.id – Fajar Alfian/Muhammad Shohibul Fikri ke final Australian Open 2025 seusai memenangkan perang saudara sesama ganda putra Indonesia kontra Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani lewat pertarungan tiga gim dengan skor 21-15, 19-21, dan 21-16.

Laga semifinal ganda putra Australian Open 2025 itu digelar di State Sports Centre, Sydney, Australia, Sabtu (22/11/2025) siang WIB. Kemenangan Fajar/Fikri memastikan satu tempat di partai puncak tetap menjadi milik wakil Indonesia dari sektor ganda putra.

Pada gim pertama, Fajar/Fikri langsung tampil agresif dan menekan sejak awal. Kombinasi pukulan menyilang dan smash keras membuat Sabar/Reza kesulitan mengembangkan permainan dan tertinggal dalam perolehan poin.

Menjelang interval gim pertama, Fajar/Fikri sudah memegang kendali dan akhirnya menutup jeda dengan keunggulan meyakinkan 11-5. Selepas rehat, Sabar/Reza mencoba bermain lebih ofensif untuk mengejar ketertinggalan.

Fajar/Fikri sempat kehilangan momentum sehingga ganda putra non-pelatnas itu mampu meraih poin beruntun dan mendekat. Meski demikian, Fajar/Fikri tetap mampu menjaga jarak poin hingga mengamankan gim pertama dengan skor 21-15.

Editor : Abdul Haris
Artikel Terkait
All Sport
14 jam lalu

Putri KW Ditumbangkan An Se-young di Final Australian Open 2025

All Sport
16 jam lalu

Jafar/Felisha Runner Up Australian Open 2025 usai Tumbang dari Duo Malaysia

All Sport
17 jam lalu

Kejutan! Raymond/Joaquin Juara Australian Open 2025 usai Comeback atas Fajar/Fikri 

All Sport
19 jam lalu

Rachel/Febi Juara Australian Open 2025, Ana/Trias Runner-up

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal