"FFI juga akan menjalin koordinasi intensif dengan PSSI dan Kemenpora untuk mendapatkan dukungan penuh dan sinergi dalam penyelenggaraan turnamen internasional ini," tambahnya.
Menurut Michael, kerja sama antara ketiga pihak tersebut akan memastikan Indonesia nantinya bisa mengakomodasi kebutuhan penyelenggaraan secara maksimal. Dia melihat bahwa keberhasilan itu bisa menjadi peluang untuk lebih memajukan futsal tanah air.
"Kami juga berharap agar masyarakat Indonesia dapat mendukung penuh acara ini dan turut menyaksikan pertandingan-pertandingan seruyang akan mempertemukan tim-tim futsal terbaik Asia," kata Michael.
"Dengan adanya Piala Asia Futsal 2026, FFI optimistis bahwa Indonesia akan makin berkembang sebagai salah satu kekuatan futsal di Asia," tegasnya.