FFI Terus Berinovasi Meningkatkan Kualitas Futsal Indonesia

Andri Bagus Syaeful
Direktur Organisasi Federasi Futsal Indonesia (FFI) Iwan Jati mengatakan pihaknya terus berinovasi meningkatkan kualitas futsal tanah air. (Foto: Andri Bagus Syaeful)

JAKARTA, iNews.id - Direktur Organisasi Federasi Futsal Indonesia (FFI) Iwan Jati mengatakan pihaknya terus berinovasi meningkatkan kualitas futsal tanah air. Jadi, mereka memberikan perhatian mendalam terhadap Asosiasi Futsal Provinsi (AFP).

Perhatian itu dengan meningkatkan segi pengelolaan organisasi lewat kegiatan Member Development 2025. Kegiatan itu berlangsung di Jakarta, Sabtu (3/5/2025).

Iwan Jati mengatakan sangat penting pengelolaan organisasi yang baik dalam sebuah federasi. Hal itu agar program dari pengurus pusat bisa terserap sampai dengan tingkatan terbawah.

"Jadi, kegiatan ini adalah program inovasi dari FFI yang mana di pengembangan dan pembinaan keanggotaan baik asosiasi pusat ataupun klub anggota. Nah, di materi member development itu nanti ada terkait dengan keorganisasian, kelembagaan, dan legal," kata Iwan di Jakarta, Sabtu (3/5/2025).

"Kemudian nanti ada terkait dengan kompetisi, administrasi, sampai ke bagaimana kami menyiapkan timnas atau proses di dalam pembentukan prestasi yang baik untuk Timnas Indonesia," tambahnya.

Editor : Reynaldi Hermawan
Artikel Terkait
All Sport
5 hari lalu

Timnas Futsal Indonesia U-16 dan U-19 ke Final Piala AFF 2025, Ketum FFI Bilang Begini

All Sport
8 hari lalu

Timnas Futsal Indonesia U-19 Libas Myanmar, Lolos Semifinal Piala AFF U-19 2025 

Soccer
8 hari lalu

Timnas Futsal Indonesia U-16 Dapat Pelajaran Mahal usai Ditahan Vietnam di Piala AFF 2025

Soccer
9 hari lalu

FFI Kantongi Restu Pemprov DKI, Jakarta Siap Gelar Piala Asia Futsal 2026

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal