TOKYO, iNews.id - Tunggal putra Guatemala Kevin Cordon gagal raih perunggu di Olimpiade Tokyo 2020 lantaran dikalahkan wakil Indonesia Anthony Sinisuka Ginting 11-21 dan 13-21, Senin (2/8/2021). Dia tak ragu memuji kekuatan sang lawan usai laga.
Menurutnya Ginting bermain sangat agresif. Cordon yang kini berusia 34 tahun mengaku sangat kewalahan meladeni kecepatan pemain yang 10 tahun lebih muda darinya itu.
"Dia lebih cepat dari saya jadi saya tidak bisa memainkan permainan saya karena saya suka bermain di net dan memaksa mereka untuk mengangkat. Tapi Anthony lebih cepat dari saya," kata Cordon dikutip dari laman resmi BWF.
Atlet kelahiran La Union itu tak memungkiri sangat sedih gagal meraih perunggu. Impiannya membawa medali bagi tanah air tercinta di cabor bulu tangkis pertama kalinya harus sirna.