"Bisa digunakan untuk turnamen dan latihan. Bisa juga untuk komersil. Kami akan buat percontohan bagaimana membangun tempat biliar yang baik," ucapnya.
Hary Tanoesoedibjo mengatakan akan menggelar ajang internasional jika tempat itu sudah selesai pengerjaannya. Tujuannya agar para atlet makin sering berkompetisi dalam ajang kelas dunia.
"Kami perlu menyelenggarakan kompetisi dan uji coba internasional di Indonesia. Itu diperlukan untuk melatih mental atlet. Kami akan juga menggelar kompetisi daerah sampai nasional," katanya.
Hary baru saja membuka Kejuaraan Nasional (Kejurnas) biliar 2022. Ajang itu diikuti 138 peserta dari 24 provinsi berlangsung sejak 1 sampai 8 Desember 2022 di Wisma Indovision 2, Jakarta.