ODENSE, iNews.id- Ganda putra Indonesia Fajar Alfian/Rian Ardianto menang dua gim langsung atas wakil Taiwan Lu Ching Yao/Yang Po Han di perempat final Denmark Open 2022. Fajar/Rian menang 21-12 dan 21-15.
Dengan begini, Indonesia menempati dua wakilnya di semifinal ganda putra. Sebelumnya, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo juga menang atas rekan senegaranya Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin dengan skor 15-21, 22-20, dan 22-20.
JALANNYA PERTANDINGAN
Bermain di Jyske Bank Arena, Odense, Denmark pada Jumat (21/10/2022) Fajar/Rian langsung tampil agresif di awal gim pertama. Mereka berhasil mencetak empat angka beruntun.
Sempat ditipiskan karena kesalahan sendiri di angka 5-4, mereka kembali mengamuk dengan enam angka beruntun. Alhasil, FaJri unggul jauh di interval pertama 11-4.
Melaju ke interval kedua, FaJri bisa mempertahankan keunggulan dengan selisih lima hingga enam angka. Sempat kecolongan angka beruntun, namun mental mereka tetap terjaga.
Sampai akhirnya, mereka tetap konsisten mendekati poin-poin kritis. Mereka pun mengamankan kemenangan gim pertama 21-12.