SAARBRUCKEN, iNews.id – Tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie, kalah di perempat final Hylo Open 2022. Dia disingkirkan oleh utusan India, Kidambi Srikanth, 13-21 dan 19-21 di Saarlandhalle, Saarbrucken, Jumat (4/11/2022) malam WIB
Dengan hasil tersebut, Jonatan gagal menyusul rekannya, Anthony Sinisuka Ginting, ke semifinal turnamen Super 300 itu. Ginting sendiri akan menjadi lawan selanjutnya untuk Kidambi.
Jojo –sapaan Jonatan- langsung tancap gas di awal gim pertama untuk memimpin 4-1. Meski Kidambi sempat mendekat dengan selisih satu angka, yakni 4-5, Jojo bisa menjauh lagi dengan keunggulan 7-4.
Akan tetapi, setelah itu pemain ranking tujuh dunia tersebut malah balik ditekan oleh lawan. Alhasil, Kidambi berhasil membalikkan keadaan menjadi 9-8 dan kemudian menutup interval gim pertama dengan skor 11-10.