Hasil Indonesia Masters 2022: Gilas Wakil Thailand, Gregoria Lolos 16 Besar

rio eristiawan
Tunggal putri Indonesia Gregoria Mariska Tunjung lolos ke babak 16 Besar Indonesia Masters 2022. Dia mengalahkan wakil Thailand, Phittayaporn Chaiwan. (Foto: Twitter/@INABadminton)

JAKARTA, iNews.id - Tunggal putri Indonesia Gregoria Mariska Tunjung lolos ke babak 16 Besar Indonesia Masters 2022. Dia mengalahkan wakil Thailand, Phittayaporn Chaiwan 21-14, 21-15 di babak 32 Besar, Rabu (8/6/2022) sore WIB.

Di babak 16 Besar nanti Gregoria akan melawan pemenang duel antara Pusarla V. Sindhu (India) vs Line Christophersen (Denmark).

Jalannya Pertandingan

Beraksi di Istora Senayan, Gregoria tampil bagus di awal gim pertama dan membuat Chaiwan tidak bisa mengimbangi permainannya. Dia memimpin dengan skor 5-2.

Pebulu tangkis berusia 22 tahun itu terus menunjukkan penampilan apik hingga membuatnya memperlebar keunggulan. Gregoria unggul 11-5 atas tunggal putri Thailand di interval gim pertama.

Editor : Reynaldi Hermawan
Artikel Terkait
All Sport
5 hari lalu

Gregoria Mariska Tunjung Tersingkir Prematur dari French Open 2025

All Sport
5 hari lalu

Link Live Streaming French Open 2025 Hari Ini: Ginting dan Gregoria Panaskan Babak Pertama!

All Sport
5 hari lalu

Turun Kasta Tak Masalah, Apriyani/Fadia Targetkan Juara Indonesia Masters II 2025 Super 100

All Sport
9 hari lalu

Hasil Undian French Open 2025: Indonesia Hadapi Lawan Berat di Semua Sektor

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal