JAKARTA, iNews.id - Ganda putri Indonesia, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti tembus perempat final Indonesia Masters 2022. Mereka menghajar duo Malaysia, Vivia Hoo/Lim Chiew Sien di babak 16 besar 21-17, 21-19, Kamis (9/6/2022) sore.
Di babak selanjutnya mereka akan menghadapi unggulan kedua asal Korea Selatan, Lee So Hee/Shin Seung Chan.
Jalannya Pertandingan
Pertandingan itu berlangsung di Istora Senayan, Jakarta Pusat. Pada awal gim pertama Apriyani/Fadia mendapatkan perlawan ketat, tetapi mereka berhasil memimpin 9-4 atas Hoo/Lim. Keduanya pun berhasil menjauhkan keunggulan menjadi 11-5 di interval gim pertama.
Seusai interval pasangan Malaysia berhasil menambah beberapa poin, tetapi Apriyani/Fadia masih tetap memimpin 15-12. Meski lawanya terus memberikan perlawan ketat untuk memangkas kejaran poin, tetapi Apriyani/Fadia bisa menjaga keunggulan 19-15 atas Hoo/Lim.
Peraih emas SEA Games 2021 itu bisa mempertahankan momentum hingga berhasil menutup gim pertama dengan kemenangan. Mereka berhasil meraih kemenangan 21-17 atas Hoo/Lim.