Hasil Indonesia Open 2021: Hajar Wakil India, Viktor Axelsen Jumpa Jojo di Semifinal

Dimas Wahyu Indrajaya
Pebulu tangkis tunggal putra Denmark, Viktor Axelsen melenggang mulus ke semifinal Indonesia Open 2021, Jumat (26/11/2021) seusai mengalahkan wakil India, B Sai Praneeth. (Foto: BWF)

NUSA DUA, iNews.id - Pebulu tangkis tunggal putra Denmark, Viktor Axelsen melaju ke semifinal Indonesia Open 2021. Peraih medali emas Olimpiade Tokyo 2020 itu menang mudah atas wakil India, Bhamidipati Sai Praneeth dua gim langsung 21-12, 21-8.

Pertandingan tersebut berlangsung di Bali International Convention Center, Jumat (26/11/2021) malam WIB. Sebagai unggulan kedua, Axelsen tampil prima dan penuh semangat saat meladeni Praneeth. 

Pada awal gim pertama, Axelsen dan Praneeth saling berbalas mencuri angka. Namun menjelang interval, Axelsen mulai memperlihatkan kelasnya sebagai tunggal putra nomor dua dunia. Saat jeda dia unggul 11-7.

Selepas rehat, laju Axelsen sulit terbendung oleh Praneeth. Dia mampu mencetak 14 poin dan membuat sang lawan tertahan di angka 7.

Smash keras beberapa kali dikeluarkan Axelsen demi mencuri poin tambahan. Hasilnya dia menutup gim pertama dengan skor 21-12.

Editor : Dimas Wahyu Indrajaya
Artikel Terkait
Soccer
3 hari lalu

Pesan Menyentuh Fajar Alfian untuk Rian Ardianto usai Resmi Berpisah setelah 11 Tahun

All Sport
3 hari lalu

Komentar Mengejutkan Jonatan Christie usai Juara Hylo Open 2025

All Sport
3 hari lalu

Jonatan Christie Juara Hylo Open 2025 usai Bungkam Magnus Johannesen Dua Gim Langsung

All Sport
4 hari lalu

Bangkit Spektakuler ke Final Hylo Open 2025, Jonatan Christie:  Laga Bagai Roller Coaster

All Sport
4 hari lalu

Jadwal Final Hylo Open 2025: Wakil Indonesia Bisa Panen Tiga Gelar

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal