Sabar/Reza mencoba untuk bangkit selepas interval. Mereka memangkas ketertinggalannya menjadi 10-15. Namun upaya mereka belum berbuah manis karena kalah 10-21 dari Ray/Chieh.
Di game penentuan, Sabar/Reza memulainya cukup baik dengan unggul 7-4. Namun, Ray/Chieh berhasil menyamakan kedudukan menjadi 10-10. Tapi, Sabar/Reza mampu unggul 11-10 di interval game ketiga.
Usai jeda, kedua pasangan kembali menyajikan pertarungan sengit. Bahkan keduanya kerap kejar-kejaran angka sampai skor imbang menjadi 18-18.
Duet non Pelatnas PBSI Cipayung itu berhasil keluar dari poin-poin kritis itu dengan unggul 19-18. Hasilnya, Sabar/Reza berhasil mengunci kemenangan di game ketiga atas Ray/Chieh dengan skor 21-19.