Hasil Kualifikasi MotoGP Italia 2023: Francesco Bagnaia Pole Position, Marc Marquez Kedua

Cikal Bintang Raissatria
Pembalap Ducati Lenovo, Francesco Bagnaia merebut pole position di MotoGP Italia 2023. (Foto: Twitter/@PeccoBagnaia)

Memasuki sesi kualifikasi kedua, sebanyak 12 pembalap berebut pole position pada balapan utama. Jorge Martin (Ducati Pramac) langsung mencatatkan waktu terbaik pada awal-awal sesi kualifikasi kedua.

Pembalap asal Spanyol itu berhasil membubuhkan 1 menit 45,268 detik untuk menjadi yang tercepat. Memasuki pertengahan kualifikasi, ada sedikit gesekan antara Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo) dan Marc Marquez (Repsol Honda).

Keduanya terpantau berupaya memperebutkan catatan waktu tercepat saat itu. Namun, Bagnaia akhirnya berhasil mengamankan posisi itu setelah menorehkan catatan waktu 1 menit 44,885 detik.

Pada akhirnya, Bagnaia tidak dapat disentuh hingga memasuki akhir-akhir sesi Q2. Juara dunia MotoGP 2022 itu berhasil mengunci pole position dalam balapan utama di MotoGP Italia 2023.

Editor : Dimas Wahyu Indrajaya
Artikel Terkait
All Sport
9 jam lalu

Jorge Lorenzo Bongkar Fakta Mengejutkan! Aksi Rossi Tendang Marquez di Sepang 2015 Itu Sengaja 

All Sport
2 hari lalu

Aldeguer Tercepat di FP2 MotoGP Portugal 2025, Bagnaia Terlempar ke Posisi Kelima

All Sport
1 hari lalu

Marc Marquez Diyakini Lewati Rekor Valentino Rossi di MotoGP

All Sport
5 hari lalu

Jadwal MotoGP 2026 Resmi Dirilis: GP Mandalika Kembali Jadi Sorotan!

All Sport
4 hari lalu

Bos Ducati Ungkap Dampak Besar Absennya Marc Marquez di Akhir Musim

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal