Hasil Lengkap NBA : Miami Heat Alami 4 Kekalahan Beruntun di Kandang

Yova Adhiansyah
Forward Portland Trail Blazers Carmelo Anthony (00) melepaskan tembakan saat melawan Miami Heat pada lanjutan NBA di American Airlines Arena, Miami, Florida, Jumat (26/3/2021) WIB. (Foto: REUTERS)

MIAMI, iNews.id - Miami Heat kembali menelan kekalahan pada lanjutan NBA, Jumat (26/3/2021) WIB. Main di kandang sendiri di American Airlines Arena, Heat dipermalukan Portland Trail Blazers 122-125.

Duo Blazers, CJ McCollum dan Damian Lillard tampil sebagai bintang di pertandingan ini. McCollum menyumbang 35 poin, tertinggi di Portland.

Sementara Lillard mengepak 22 angka. Carmelo Anthony mencetak 20 poin, enam rebound, dan dua assist. Blazers pun sukses mengakhiri dua rentatan kekalahan beruntun.

Di kubu tuan rumah, Bam Adebayo dan Tyler Herro masing-masing menyumbang 29 poin untuk Miami. Sedangkan Kendrick Nunn mencetak 22. Tetapi kontribusi mereka gagal menghindari tim dari lima kekalahan beruntun.

Ini cukup mengecewakan bagi penggemar Heat. Pasalnya, keangkeran American Airlines Arena sudah tak terasa lagi setelah Heat kalah dalam empat pertandingan kandang untuk pertama kalinya sejak 2008.

Editor : Abdul Haris
Artikel Terkait
All Sport
1 tahun lalu

Hasil Final NBA 2024: Jrue Holiday Menggila, Celtics Unggul 2-0 Atas Mavericks

All Sport
1 tahun lalu

Hasil Final Wilayah Timur NBA: Menang Lagi! Boston Celtics Unggul 2-0 Atas Indiana Pacers

All Sport
1 tahun lalu

Hasil Semifinal Wilayah NBA: Mavericks ke Final usai Kalahkan Thunder di Game 6

All Sport
1 tahun lalu

Hasil Semifinal Wilayah NBA: Pacers Paksa Knicks Mainkan Game Ketujuh

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal