BASEL, iNews.id - Final Swiss Open 2021 selesai digelar, Minggu (7/3/2021). Si cantik Carolina Marin mengukir rekor usai juara di nomor tunggal putri.
Pebulutangkis asal Spanyol itu berhak angkat piala setelah mengalahkan wakil India Pusarla V. Shindu di St. Jakobshalle. Marin menang dua game langsung, 21-12 dan 21-5.
Akun Twitter Badminton Talk mencatat perempuan 27 tahun itu menjadi atlet bulutangkis asal Spanyol pertama yang berhasil juara Swiss Open sepanjang sejarah.
Bagi Marin sendiri ini merupakan titel ketiga yang sudah diraihnya sepanjang 2021. Sebelumnya dia juara pada ajang Yonex Thailand Open dan Toyota Thailand Open Januari lalu.