TANGERANG, iNews.id – Diego Rodrigo mencetak hattrick yang membawa Fafage Banua membantai Giga FC 5-1 dalam lanjutan Liga Futsal Profesional 2024 di GOR Nambo, Tangerang, Minggu (7/7/2024) sore.
Jalannya Pertandingan
Fafage Banua langsung tampil agresif sejak menit awal dengan menggempur pertahanan Giga FC. Alhasil, mereka membuka keran golnya lewat tendangan Irfan Maulana.
Tak tinggal diam, Giga FC coba memberi perlawanan. Jual-beli serangan pun terjadi.
Giga FC mendapat peluang emas lewat skema serangan balik cepat. Namun, usaha itu belum bisa dimanfaatkan dengan baik oleh Ikbal Nurcahya.
Belum ada tambahan gol yang tercipta hingga 10 menit jalannya pertandingan. Kedua tim memang kerap melancarkan serangan. Tapi, serangan mereka masih terlalu polos sehingga belum menciptakan peluang emas.