Namun Popov tidak menyerah dan terus berupaya untuk mengejar ketertinggalannya. Meski begitu, Christian berhasil mempertahankan keunggulannya hingga interval game pertama dengan skor 11-9.
Setelah interval, Christian mencoba untuk mempertahankan keunggulannya demi memaksakan rubber game. Popov tidak membuat upaya yang dilakukan Christian berjalan dengan mulus. Namun Christian berhasil merebut game kedua dengan skor 21-19.
Christian tertekan di awal ketiga dan harus tertinggal dengan skor 3-6. Namun Christian tidak menyerah begitu saja dan mampu membalikkan keadaan menjadi unggul 11-8.
Setelah interval, Christian mampu tampil dominan dan tidak membiarkan Popov mengembangkan pola permainannya dengan baik. Hasilnya, Christian berhasil menang 21-16 dan lolos ke babak 16 Besar.