Hasil Para Badminton Paralimpiade 2024: Subhan/Rina Raih Perunggu

Andhika Khoirul Huda
Tim Indonesia menambah perolehan medali di Paralimpiade Paris 2024. Kali ini, satu medali perunggu didapat dari cabang olahraga (cabor) para badminton nomor ganda campuran SH6 lewat Subhan/Rina Marlina.  (Foto: Cikal Bintang/iNews.id)

PARIS, iNews.id- Tim Indonesia menambah perolehan medali di Paralimpiade Paris 2024. Kali ini, satu medali perunggu didapat dari cabang olahraga (cabor) para badminton nomor ganda campuran SH6 lewat Subhan/Rina Marlina. 

Subhan/Rina mengalahkan duet India, Sivarajan Solaimalai/Nithya Sre Sumathy Sivan, dalam laga perebutan tempat ketiga dengan skor 21-17 dan 21-12.

Ini menjadi medali perunggu ketiga yang diraih Indonesia di Paralimpiade 2024. Selain itu, Tim Merah-Putih sudah mengoleksi satu medali emas dan empat medali perak.

Bermain di La Chapelle Arena, Paris, Prancis, Senin (2/9/2024) sore WIB, Subhan/Rina langsung mengambil inisiatif menyerang begitu laga dimulai. Hasilnya mereka mampu menekan lawan dan memimpin 7-4.

Variasi serangan ciamik terus dilancarkan oleh pasangan Tim Merah-Putih. Tanpa kesulitan berarti, mereka menginjak interval gim pertama dengan keunggulan 11-5.

Editor : Ibnu Hariyanto
Artikel Terkait
Nasional
3 jam lalu

Menko Zulhas Makan Durian di Pontianak: Ini Asli Indonesia, Bukan Malaysia

Internasional
6 jam lalu

PBB Nobatkan Jakarta sebagai Ibu Kota Terpadat di Dunia 2025

Internasional
24 jam lalu

Jatuh saat Dubai Airshow, Jet Tempur India Tejas Pernah Diminati Indonesia Diborong Malaysia

Internasional
6 hari lalu

Indonesia Tak Punya Mekanisme Terima Pengungsi Gaza melalui Penerbangan Carter

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal