Hasil Semifinal Uber Cup 2024: Ester Nurumi Bawa Indonesia Unggul 2-1 vs Korsel

Cikal Bintang Raissatria
Tunggal Putri Indonesia, Ester Nurumi Tri Wardoyo. (Foto: PBSI)

Pada game kedua, Ester kembali bermain efektif untuk meladeni serangan Kim Ga Ram. Adik kandung Chico Aura Dwi Wardoyo itu berhasil membuat Kim kesulitan mencetak poin di awal gim kedua.

Tidak butuh waktu lama, Ester akhirnya sukses mengunci keunggulan pada jeda interval game kedua dengan skor 11-4. Selepas jeda, Kim terpantau memperlihatkan perlawanan sengit dengan kombinasi pukulan cepat dan menyilang.

Namun, Ester tidak mau membuang banyak waktu dan menuntaskan pertandingan game kedua dengan kemenangan 21-16. Hasil ini memaksa Ester dan Kim bermain di game ketiga.

Pada game penentuan, Ester tampil ofensif untuk mempercepat keunggulan atas Kim. Pukulan keras serta smash menyilang membuat Kim harus jatuh bangun.

Walau begitu, Kim juga memperlihatkan perlawanan sengit dengan permainan agresifnya. Kejar-kejaran poin berujung keunggulan untuk Ester pada jeda interval game ketiga dengan skor 11-7.

Selepas jeda, Ester bermain konsisten untuk menjauh secara perolehan poin atas Kim. Pada akhirnya, tunggal putri ranking 38 dunia itu sukses mengalahkan Kim Ga Ram lewat skor 21-12.

Editor : Abdul Haris
Artikel Terkait
All Sport
2 hari lalu

Putri KW Akui Sempat Tegang Sebelum Singkirkan Wakil Denmark di Hylo Open 2025

All Sport
10 hari lalu

Hasil French Open 2025: Putri KW Kandas di Tangan Tomoka Miyazaki di Babak 32 Besar

All Sport
11 hari lalu

Gregoria Mariska Tunjung Tersingkir Prematur dari French Open 2025

All Sport
1 bulan lalu

Hasil Korea Open 2025: Putri KW Dihentikan Akane Yamaguchi di Semifinal

All Sport
1 bulan lalu

Usir Anupama, Putri KW Tembus 16 Besar Korea Open 2025

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal