Memasuki pertengahan pertandingan, Sabar/Reza semakin menjauh dan sulit dikejar. Pada akhirnya, Sabar/Reza mampu mengunci kemenangan atas Lee/Lindeman di gim pertama dengan skor 21-10.
Berlanjut ke gim kedua, Sabar/Reza tidak mau menurunkan tempo permainan mereka. Terpantau, Sabar/Reza langsung tancap gas bermain agresif untuk mencuri banyak poin dari Lee/Lindeman.
Lee/Lindeman sempat menunjukkan perlawanan ketika pertandingan memasuki poin belasan. Akan tetapi, hal tersebut tidak berlangsung lama. Sabar/Reza kembali mengontrol jalannya pertandingan dan menjauh secara perolehan poin.
Pada akhirnya, Sabar/Reza mampu menuntaskan pertandingan di gim kedua dengan skor identik 21-10. Kemenangan ini membawa Sabar/Reza melenggang ke babak final Kualifikasi Thailand Open 2023.