Intip Kantor Bos UFC, Ada Tengkorak Harimau dan Senjata AK-47 Berlapis Dolar

Reynaldi Hermawan
Presiden UFC, Dana White (Foto: Daily Mail)

LAS VEGAS, iNews.id – Sebagai presiden UFC, Dana White tentu dikelilingi berbagai fasilitas mewah. Hal tersebut dapat dilihat dari ruang kantornya yang berisi benda-benda mahal.

Kantor White berada di kawasan Las Vegas, Nevada, Amerika Serikat. Dari sana, dia bekerja keras menyusun sejumlah pertarungan UFC yang bisa dinikmati masyarakat dunia.

Lalu seperti apa ruang kerja White? Berikut penampakannya yang dilansir oleh The Sun:

1. Dipenuhi Karya Seni
Selain bela diri, White merupakan orang yang menggemari seni. Di atas meja kerjanya, dia memajang dua katana yang dibuat pada tahun 1500-an dan 1600-an.

Di ruang kerjanya pula, White memiliki fosil tengkorak harimau purba. Kabarnya benda tersebut memiliki nilai jual 160.000 dolar AS atau sekitar Rp2,3 miliar. Terpampang pula foto dua petinju legendaris Muhammad Ali dan Mike Tyson.

Pajangan fosil tengkorak harimau di ruang kerja Dana White (Foto: The Sun)

Tak habis sampai di situ. White juga memajang senjata AK-47 berlapis uang dolar. Di dalamnya ada peluru tembus pandang yang berisi kokain, emas, darah, dan berlian. Pria kelahiran Connecticut itu juga memiliki foto karya Nobuyoshi Araki yang memperlihatkan Yakuza sedang bercinta dengan wanita.

Senjata AK-47 berlapis dolar (Foto: The Sun)

Lukisan tersebut ditaksir memiliki harga 1,2 juta dolar AS (Rp17,8 miliar). White juga mengoleksi alat musik bass yang pernah digunakan personel band Red Hot Chilli Peppers, Michael Peter Balzary alias Flea.

2. Bar Pribadi

Bar pribadi di ruang kerja Dana White (Foto: The Sun)

White sudah pasti gemar berpesta. Dia punya bar pribadi yang berisikan kursi kulit serta deretan wiski bermerek Proper 12 milik salah satu petarung UFC, Conor McGregor.

Bar tersebut juga dilengkapi televisi besar yang biasa dia gunakan untuk menonton tim NBA kesayangannya, Boston Celtics.

Editor : Bagusthira Evan Pratama
Artikel Terkait
All Sport
3 jam lalu

Khabib Nurmagomedov Sebut Kenikmatan Hajar Wajah Conor McGregor Bagaikan Liburan!

Soccer
2 bulan lalu

Conor McGregor Siap Comeback dalam UFC di Gedung Putih, Minta Bayaran Rp1,64 Triliun

All Sport
2 bulan lalu

Conor McGregor Mundur dari Pencalonan Presiden Irlandia, Fokus Comeback UFC

Soccer
3 bulan lalu

UFC Dapat Kontrak Bersejarah Rp125 Triliun, Penonton Tak Perlu Bayar PPV Lagi

Internasional
3 bulan lalu

Gedung Putih Gelar Pertarungan UFC, Trump Minta Putrinya Ivanka Terlibat

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal