Sebelumnya, Fajar/Fikri berhasil meraih gelar juara di China Open 2025 yang digelar pada Juli lalu. Kini mereka membuka peluang untuk menambah koleksi gelar dari tanah Tiongkok.
“Pasti senang bisa kembali ke semifinal. Tidak mudah perjalanan dari babak pertama tapi kami menikmati setiap prosesnya, setiap harinya. Komunikasi saya dengan Fikri serta pelatih terus berjalan lancar sehingga bisa menampilkan yang terbaik, semoga bisa terus lebih baik,” ujar Fajar.
Di semifinal nanti, Fajar/Fikri akan menantang pasangan tangguh Korea Selatan, Kim Won Ho/Seo Seung Jae, yang sebelumnya menyingkirkan duet Jepang Takuro Hoki/Yugo Kobayashi.
“Kim/Seo dengan performa luar biasa tahun ini, dengan juara All England, juara dunia dan sederet gelar lainnya pasti tampil percaya diri,” kata Fajar menanggapi lawan mereka.
Pertemuan ini akan menjadi ujian sesungguhnya bagi Fajar/Fikri, yang saat ini tengah mencari konsistensi performa di level tertinggi.
Jadwal Siaran Langsung Fajar/Fikri vs Kim/Seo
Tanggal: Sabtu, 20 September 2025
Waktu: Malam Hari WIB
Siaran Langsung: TVRI Sports