Jadwal Semifinal India Open 2026, Jonatan Christie Satu-satunya Wakil Indonesia Tersisa

Abdul Haris
Tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie. (Foto: PBSI)

Dia juga mengulas dinamika laga perempat final, terutama pengaruh kondisi lapangan dan perubahan strategi lawan. Jojo menilai faktor angin memberi keuntungan di awal pertandingan.

"Ke pertandingan tadi, di gim pertama kondisi menang angin itu cukup penting karena kalau bisa dapat akan sangat-sangat menguntungkan dan ya benar sampai di gim kedua dia cukup kebingungan."

Namun, Jojo mengakui performanya sempat menurun saat lawan bermain lebih sabar. Hal tersebut menjadi catatan penting untuk laga semifinal.

"Tapi ketika poin 15-8, dia mulai mencoba lebih sabar, dia tidak buru-buru dia benar-benar adu untuk lebih tenang lagi, lebih sabar lagi. Justru malah sayanya jadi sedikit pasif mainnya dan beberapa kali melakukan kesalahan sendiri."

Jojo menilai situasi tersebut menjadi bahan koreksi penting agar pola permainan tetap terjaga hingga akhir laga.

"Itu membuat dia juga jadi bangkit lagi semangatnya dan ini menjadi koreksi untuk pertandingan berikutnya bagaimana untuk tetap konsisten polanya sampai akhir."

Menariknya, Jojo sempat berharap kembali bertemu Kunlavut Vitidsarn di semifinal. Meski skenario berubah, dia tetap antusias menatap pertandingan berikutnya.

"Besok pengen kembali bertemu Kunlavut karena kemarin ada beberapa hal yang dapat pelajaran baru setelah kalah di World Tour Finals, kalah di Kejuaraan Dunia dan Malaysia Open. Kalau ketemu ada koreksi yang bisa dicoba lagi. Dengan kualitas dia, saya menantikan kembali laga dengan dia."

Editor : Abdul Haris
Artikel Terkait
All Sport
19 jam lalu

Hasil India Open 2026: Langkah Putri KW Disetop An Se-young di Perempat Final

All Sport
20 jam lalu

Jonatan Christie Tembus Semifinal India Open 2026 usai Libas Christo Popov

All Sport
1 hari lalu

Head to Head Merah, Jonatan Christie Tetap Pede Lawan Christo Popov di India Open 2026

All Sport
1 hari lalu

Jadwal India Open 2026 Hari Ini: Jonatan Christie dan Putri KW Berebut Tiket Semifinal

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal