Janice Tjen Bikin Kejutan di Australian Open 2026, Unggulan 22 Leylah Fernandez Disingkirkan

Andika Rachmansyah
Petenis Indonesia, Janice Tjen. (Foto: Tennis.com)

MELBOURNE, iNews.id – Janice Tjen mencetak kejutan besar di Australian Open 2026 usai menumbangkan petenis unggulan ke-22 asal Kanada, Leylah Fernandez, pada babak pertama. Kemenangan itu memastikan tiket ke babak kedua turnamen Grand Slam tersebut.

Petenis Indonesia berusia 23 tahun itu tampil agresif sejak awal laga yang digelar di ANZ Arena, Melbourne Park, Melbourne, Selasa (20/1/2026) pagi WIB.

Janice menuntaskan pertandingan dengan kemenangan dua set langsung 6-2, 7-6 atas Leylah Fernandez, hasil yang langsung menyita perhatian publik tenis dunia.

Pada set pertama, Janice menunjukkan permainan solid dan disiplin, membuat Leylah Fernandez kesulitan mengembangkan permainan hingga skor 6-2 berhasil diamankan.

Memasuki set kedua, duel berjalan jauh lebih ketat dengan kedua petenis saling menekan dan bergantian meraih poin penting sepanjang pertandingan.

Janice akhirnya memastikan kemenangan melalui tie break set kedua dengan skor telak 7-1, menutup laga dengan skor 7-6 dan mengakhiri perlawanan Leylah Fernandez.

Editor : Abdul Haris
Artikel Terkait
All Sport
3 hari lalu

Sejarah! Janice Tjen Juara Hobart International 2026

All Sport
6 hari lalu

Janice Tjen Tak Terbendung! Tembus Semifinal Hobart International 2026

All Sport
13 hari lalu

Duel Sengit! Janice Tjen dan Aldila Sutjiadi Bakal Saling Jegal di ASB Classic 2026

All Sport
20 hari lalu

Kisah Manis Janice Tjen di 2025: Juara WTA, Tembus Grand Slam, Panen Medali SEA Games

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal